HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance,           W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

                                                                                                                                                                                                        

Closing Meeting Pengawasan dan Asesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH)

on Selasa, 02 Juli 2024. Posted in Berita

Closing Meeting Pengawasan dan Asesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH)

idikalang – Selasa (02/07/2024), sekitar pukul 09.00 WIB, kunjungan Tim Pengawasan dan Pembinaan dari Pengadilan Tinggi Medan di Pengadilan Negeri Sidikalang telah selesai. Dalam kesempatan tersebut, Bapak Parlas Nababan, S.H., M.H., selaku Ketua Tim Kunjungan Kerja Pengadilan Tinggi Medan, bersama Tim Pengawas memberikan berbagai masukan yang bernilai untuk meningkatkan kualitas Pengadilan Negeri Sidikalang.


Rapat penutupan ditandai dengan penyerahan Hasil Pengawasan dan Asesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) dari Pengadilan Tinggi Medan kepada Ketua Pengadilan Negeri Sidikalang. Langkah ini diharapkan menjadi titik awal yang kuat untuk dikejar dan dilaksanakan lebih lanjut. Pengawasan dan Pembinaan ini diharapkan dapat membawa perbaikan substansial dalam sistem hukum untuk mendukung keadilan yang lebih baik.