Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96

Pengadilan Negeri Sidikalang melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 pada Senin, 28 Oktober 2024, pukul 08.00 WIB di halaman kantor. Upacara tersebut diikuti oleh seluruh aparatur pengadilan dan berlangsung dengan penuh khidmat.
Ketua Pengadilan Negeri Sidikalang, Ibu Eva Rina Sihombing, S.H., M.H., memimpin langsung upacara ini sebagai pembina, menandai pentingnya momen Sumpah Pemuda bagi seluruh Personil Di Pengadilan Negeri Sidikalang.
Upacara tersebut dihadiri seluruh jajaran Hakim, Sekretaris, Panitera, Para Kasubbag, Para Panmud, Panitera Pengganti, Jurusita, Pelaksana dan Pegawai Pemerintah Non-Pegawai Negeri (PPNPN) Pengadilan Negeri Sidikalang.
Dengan mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya,” upacara peringatan tahun ini bertujuan untuk membangkitkan kembali semangat kebersamaan dalam membangun bangsa, sekaligus memperkuat komitmen aparatur Pengadilan Negeri Sidikalang dalam melayani masyarakat.