HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance,           W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

                                                                                                                                                                                                        

UPACARA MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE -91 TANGGAL 28 OKTOBER 2019 PENGADILAN NEGERI SIDIKALANG KELAS II

on Senin, 28 Oktober 2019. Posted in Berita

UPACARA MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE -91 TANGGAL 28 OKTOBER 2019 PENGADILAN NEGERI SIDIKALANG KELAS II

Berdasarkan Surat Edaran Menteri Pemuda dan Olahraga RI Nomor : 10.11.1/ Menpora/ DII/ X/ 2019 tanggal 1 Oktober 2019 tentang Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-91 Tahun 2019. Perihal sebagaimana tersebut pada pokok surat, maka dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91 tanggal 28 Oktober 2019, dengan ini Sekretaris Mahkamah Agung, A.S Pudjoharsoyo mengintruksikan kepada seluruh pengadilan pada empat lingkungan peradilan untuk menyelenggarakan upacara bendera pada hari Senin, tanggal 28 Oktober 2019.

Bertempat di halaman Pengadilan Negeri Sidikalang Kelas II tepat pukul 07.30 wib, telah dilangsungkan Upacara Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91 yang berlangsung dengan khidmat, yang bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Ibu Ledis Meriana Bakara, S.H., M.H., selaku  Ketua Pengadilan Negeri Sidikalang Kelas II dan sebagai Pemimpin Upacara adalah Bapak Martin Zagoto, S.H., Upacara ini dihadiri oleh Para Hakim, Para Pejabat Struktural dan Fungsional, serta Karyawan Karyawati dan Honorer Pengadilan Negeri Sidikalang.

 

 

Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-91 ini mengambil tema "Bersatu kita maju". Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.